Ketahui Trik Cetak Foto di Kayu Yuk Guys !!!


Hai guys….udah bosen sama gaya foto yang itu-itu aja? Mau cari ide baru? Mungkin kamu harus coba trik yang satu ini, yaitu kamu bisa cetak foto di kayu. Ternyata karya ini sudah menjadi trend guys…. Dan hasilnya pun jadi wow banget. Trik ini bisa kamu coba di rumah dengan cara dan bahan yang mudah untuk dicari guys. Oke…langsung aja guys lihat ulasannya berikut ini yuk !!
Bahan-bahan yang dibutuhkan
·         Balok kayu yang rencananya mau ditempelin foto. Balok kayunya usahain berwarna cerah yah guys dan masih bagus, supaya hasil fotopun memuaskan.
·         Pastinya siapin juga foto kamu dengan pasangan, teman atau keluarga atau foto selfie kamu juga boleh kok.
·         Gel Medium. Nah, untuk bahan ini kamu bisa beli di tokopedia atau bukalapak, cari aja dengan kata kunci: Liquitex Gloss Gel Medium.
·         Mod Podge, nah bahan ini juga bisa kamu cari di toko sebelah juga alias di took buku.
·         Air
Langkah-langkah untuk transfer fotonya adalah:
  1. Pertama oleskan gel medium tadi secara merata ke atas papan kayu yang sudah kamu siapkan.
  2. Kemudian tempelkan foto yang sudah kamu siapkan tadi ke atas papan kayu yang sudah diolesi gel medium tadi. Jangan lupa gambarnya posisinya di bawah alias posisi yang ada gambarnya yang diolesi pake gel yaa. Lalu eratkan cetakan foto tadi supaya merata dan tidak ada bagian kertas yang tidak menempel.
  3. Diamkan selama 8 Jam atau bisa juga semalam buat hasil yang lebih maksimalnya.
  4. Esok harinya, oleskan air ke atas kertas tadi dan gosok secara perlahan menggunakan handuk hingga kertasnya tidak menempel pada media kayu.
  5. Kalau kertasnya sudah hilang semua, oleskan mod podge tadi ke atas papan kayu yang sudah ditempel fotonya tadi dan keringkan dengan handuk.
  6. Prosespun selesai guys….
Semoga informasi dan tips berikut bermanfaat untuk kamu yah….dan jangan lupa untuk mempraktekan cetak foto di kayu ini di rumah yah guys !!! ^_^
5 Komentar untuk "Ketahui Trik Cetak Foto di Kayu Yuk Guys !!!"

Mod podge nya itu gunanya untuk apa ya?kalo terakhir fotoNy kita lapis clear/pernish bs ga ya?supaya anti gores?tks

Untuk photonya sendiri harus pake kertas apa ya suhu??

Untuk kerta pke kertas tas apa ka??? Biar bagus pke tinta apa???

Untuk kerta pke kertas tas apa ka??? Biar bagus pke tinta apa???

Back To Top