paket internet unlimited termurah memang menjadi favorit semua orang,
siapa sih yang gak senang mendapat kuota melimpah dengan harga murah. Pasti
langsung digunakan tanpa batasan, karena berfikir kalau itu adalah unlimited,
dan jika nanti sudah mencapai batas pemakaian dan kecepatan diturunkan pasti
kamu menyesal. Padahal menurut kamu, pemakaian yang kamu gunakan adalah wajar
dan tidak terlalu banyak. Nah untuk itu kamu diwajibkan mengetahui kegiatan
aplikasi pada smartphone yang menyebabkan kuota kamu cepat habis, yuk kita cari
tahu!
Video Call
Chattingan bosan, ingin dengar suara.
Voice Note, kangen ah pengen lihat wajah.
Masalah tersebutlah yang membuat banyak aplikasi chat yang
menghadirkan fitur video call. Tapi tahukah kamu kalau video call menghabiskan
kuota lebih banyak? Apalagi kalau resolusi video kamu sangatlah tinggi, satu
menit kamu bisa menghabiskan kuota sampai 5 MB lebih loh. Untuk itu gunakan
fitur video call seperlunya dan disarankan menggunakan koneksi wifi, selain
lebih stabil kamu juga bisa hemat kuota.
Upload – Download
Game Online
Ini dia yang suka dilakukan untuk menghabiskan waktu berjam-jam untuk
menghilangkan penat yaitu bermain game online. Bermain game online selain
membuat kamu jadi lebih boros baterai jug aboros kuota loh apalagi yang suka
main game yang memiliki gafis tinggi.
Streaming
Kalau dulu orang lebih suka download lagu dan video namun saat ini
banyak yang lebih memilih memainkannya secara online atau streaming karena
alasan agar lebih hemat pada penyimpanan. Memang dari segi penyimpanan hemat
dan bisa lebih update tapi berimbas pada kuota data kamu yang cepat habis.
0 Komentar untuk "Save Your Kuota !!!"